Singaraja- Selasa (24/10/2023) mahasiswa Windesheim University Belanda mendapatkan pengalaman memasak di rumah salah satu staf pengajar BIPA.
Sejumlah 14 pembelajar BIPA dari Belanda ini mengikuti kegiatan cooking class tersebut dengan antusias. Mereka membagi tugas dari setiap langkah pada resep. Kegiatan ini dilakukan agar pembelajar BIPA mengetahui masakan Indonesia, khususnya Bali. Menu yang ditawarkan pada kegiatan tersebut adalah Tum Ayam, Pelecing Kangkung, dan Tempe Goreng.
Beberapa pembelajar menyukai Tum Ayam dan Tempe Goreng. Selain masakan tersebut para pebelajar BIPA juga mencoba Es Kelapa Muda dan Sela Meurab sebagai hidangan penutup. (satya)



